studentsite
Studentsite merupakan fasilitas berbasis web yang diperuntukkan bagi mahasiswa dan mahasiswi universitas gunadarma yang masih aktif untuk mengakses berbagai informasi kegiatan akademik di universitas gunadarma.
Fitur yang ada di studentsite,diantaranya :
1. Locker merupakan tempat untuk meyimpan pesan dosen yang diberikan oleh dosen dari mahasiswa yang bersangkutan.
2. Address book adalah fitur dapat dimanfaatkan untuk menyimpan alamat-alamat email
3. Calendar adalah fitur yang dapat digunakan mahasiswa dalam mengatur jadwal hariannya.
4. File manager adalah fitur yang dapat digunakan mahasiswa menyimpan dan mengelola file-file yang dimilikinya.
5. Forum adalah fitur yang memungkinkan mahasiswa dapat berkomunikasi dan bertukar pikiran mengenai suatu topik.
6. Bookmark merupakan fitur pada studentsite untuk menyimpan URL yang dianggap penting bagi mahasiswa.
Menu layanan yang ada di studentsite,diantaranya :
1. Home merupakan layanan yang berisi informasi kegiatan dari kemahasiswaaan Gunadarma,seperti BAAK NEWS dan kalender akademik tahun 2010. Informasi ini berguna bagi mahasiswa Gunadarma untuk mengetahui kegiatan yang berlangsung pada bulan tersebut.
2. Lecture message merupakan layanan yang menginformasikan pemberiaan tugas kepada semua mahasiswa gunadarma dari Dosen pengampu sebagai mata kuliah softskill dan dari administrator gunadarma. Tugas ini wajib dikerjakan oleh mahasiswa sesuai mata kuliah softskillnya.
3. Rangkuman nilai merupakan layanan yang menginformasikan kepada mahasiswa data nilai yang telah mereka peroleh.
4. Jadwal kuliah merupakan layanan yang menginformasikan kepada mahasiswa tentang jadwal kuliah dan mata kuliah mereka.
5. Jadwal Ujian merupakan layanan yang menginformasikan kepada mahasiswa mengenai jadwal ujian yang akan digelar dalam waktu dekat.
6. Bebas Perpustakaan merupakan layanan yang dapat digunakan oleh mahasiswa untuk memasuki perpustakaan dengan membuat kartu keterangan bahwa mahasiswa tersebut adalah mahasiswa aktif gunadarma.
7. Surat Keterangan merupakan layanan yang memberikan kemudahan kepada mahasiswa jika ingin mengambil cuti kuliah pada semester tertentu dengan meminta surat keterangan permohonan.
8. Informasi absensi merupakan layanan yang menginformasikan kepada mahasiswa mengenai data absensi mereka.
9. Pendaftaran Lomba Blog merupakan layanan yang menginformasikan kepda mahasiswa yang ingin mendaftar lomba blog .
10. Info seminar merupakan layanan yang menginformasikanmengenai seminar kepada mahasiswa.
11. Tulisan (UG Fortofolio) merupakan layanan untuk memposting tugas softskill mahasiswa.
12. Deposit Library merupakan layanan yang menginformasikan kepada mahasiswa mengenai pendaftaran keanggotaan perpustakaan bebas masuk perpustakaan.
13. Warta Warga merupakan layanan yang diperuntukkan bagi mahasiswa gunadarma untuk memuat tulisan mereka.
14. Blog komunitas merupakan layanan yang berisi daftar berbagai komunitas yang berada di lingkungan kampus gunadarma, diantaranya adalah:
i) Blog komunitas Perbankan
ii) Blog komunitas Linux
iii) Blog komunitas Fotografi
iv) Blog komunitas Robotika
v) Blog komunitas Arsitektur
vi) Blog komunitas Ekonomi syariah
vii) Blog komunitas Pasar Modal
Kelebihan pada studentsite adalah:
mahasiswa dapat mengakses studentsite kapan saja dan dimana saja.studentsite mumudahkan mahasiswa mendapat berbagai informasi mengenai kegiatan akademik universitas gunadarma.
Kekurangan pada subdomain tersebut:
Studentsite tidak dapat diakses ketika tanggal-tanggal penting bagi mahasiswa gunadarma,seperti pengumuman nilai ujian dan batas akhir pengumpulan tugas softskill.
Jumat, 21 Oktober 2011
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar